Breaking News

Oppo A53, Segera Diluncurkan Kepasaran Dengan Mengusung Teknologi 4G LTE

Spesifikasi Oppo A53 - Baru-baru ini beredar kabar mengenai smartphone Oppo A53 yang katanya akan segera diluncurkan dan membidik pasar kelas menengah. Informasi ini diperkuat dengan kemunculannya di situs TENAA. Berdasarkan informasi yang beredar, desain ponsel Oppo A53 terlihat sederhana namun tetap elegan menggunakan casing berwarna gold.

Salah satu keunggulan dari ponsel Oppo A53 adalah sektor kamera yang mengandalkan resolusi 13Mp dilengkapi sensor BSI (BackSide Illumination) dan single LED flash untuk kamera belakang. Selain itu hadir pula kamera depan beresolusi 5Mp untuk keperluan video call dan foto selfie. Kamera ponsel ini juga menggunakan mode manual dan HDR.

Setara dengan ponsel kelas menengah lainnya, spesifikasi Oppo A53 mengusung layar sentuh sebesar 5,5 inch beresolusi HD 1280 x 720 piksel yang menawarkan kerapatan layar mencapai 267 piksel per inch, belum diketahui apakah layar ponsel tersebut dilengkapi lapisan antigores atau tidak. Smartphone ini menggunakan teknologi panel IPS (In-Plane Swithcing) dan berjalan di sistem OS Android 5.1 Lollipop dengan antarmuka ColorOS.

Oppo A53, Segera Diluncurkan Kepasaran Dengan Mengusung Teknologi 4G LTE
Performa yang ditawarkan mengandalkan dukungan chipset Qualcomm Snapdragon 615 dengan prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit diantaranya quad-core yang berlari dengan kecepatan 1,5GHz dan quad-core berkecepatan 1GHz dan mendapat dukungan dari pengolah grafis, Adreno 405.

Untuk sektor penyimpanan, oppo membekali ponsel ini dengan RAM sebesar 2GB dan ROM/memori internal sebesar 16GB yang dilengkapi slot microSD untuk perluasan memori eksternal. Konektivitas yang disediakan antara lain 4G LTE, 3G HSPA, WiFi, dan Bluetooth. Belum diketahui berapa kapasitas baterai yang disediakan dan juga belum ada informasi jelas mengenai kapan ponsel Oppo A53 akan diluncurkan ke pasar.

close
Free Download Aplikasi Lazada